LDK-CP BINUS TV CLUB BATCH 19: BROADCASTING BEYOND BOUNDARIES, LEADING BEYOND LIMITS

Menjadi acara rutin yang diadakan setiap tahunnya, BINUS TV Club kembali menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan Calon Pengurus (LDK-CP) Batch 19. Tahun ini, LDK-CP diadakan selama dua hari secara online pada tanggal 22 Juli 2024 dan onsite pada tanggal 23 Juli 2024 di Binus Alam Sutera. LDK-CP yang dilaksanakan oleh aktivis BINUS TV Club Batch 19 memiliki tujuan untuk mempersiapkan para calon pengurus sebelum nantinya melanjutkan kepengurusan BINUS TV Club. Tema yang diangkat pada LDK-CP tahun ini yaitu Broadcasting Beyond Boundaries, Leading Beyond Limits. Tema ini terinspirasi dari film Interstellar menceritakan kisah tentang keberanian dalam menghadapi berbagai tantangan yang tidak terduga dalam ekplorasi ruang angkasa. Dengan diangkatnya tema ini, para calon pengurus diajak untuk dapat berpikir secara luas, melampaui batas-batas konvensional, serta memimpin dengan visi yang jauh ke depan.

 

 

 

 

 

Hari pertama LDK-CP diadakan secara online melalui Zoom Meeting. Pemaparan materi pada LDK-CP hari pertama dibawakan oleh tiga narasumber yang berbeda. Materi pertama dibawakan oleh Indah Sushmita Sari selaku Secretary of BINUS TV Club region Kemanggisan Periode 2024/2025 mengenai kesekretariatan dengan judul Secretarial: Filling, Behaving, and Delivering. Materi kedua dibawakan oleh Shelina Angreani Hoeij selaku Treasurer of BINUS TV Club Periode 2024/2025 mengenai kebendaharaan dengan judul Budgeting. Materi ketiga dibawakan oleh Hanna Athiyya Effendi selaku perwakilan karyawan BINUSTV dengan judul Pentingnya Personal Branding dalam Organisasi. Selain pemaparan materi, calon pengurus diberikan tiga study case yang masing-masing diberikan setelah ketiga narasumber membawakan materinya dan juga sesi game.

 

 

 

 

 

Pada hari kedua, seluruh calon pengurus melaksanakan LDK-CP secara onsite di Binus Alam Sutera. Pemaparan materi dibawakan oleh tiga pengurus BINUS TV Club. Materi pertama dibawakan oleh Witra Ananda Putra selaku President of BINUS TV Club Periode 2024/2025 dengan judul The Secret Recipe of A Long Lasting Organization. Materi kedua dibawakan oleh Helena Maura Nathaniela Prabowo selaku President Regional Kemanggisan of BINUS TV Club Periode 2024/2025 dan Ruth Reyna Sutrisna selaku President Regional Alam Sutera of BINUS TV Club Periode 2024/2025 dengan judul Leadership and Strategic Management for A Balance Organization. Tidak hanya pemaparan materi, LDK-CP hari kedua juga dilengkapi dengan study case yang dilakukan setelah kedua materi dipaparkan, serta terdapat sesi game di sela-sela kegiatan LDK-CP. Sesi study case bermanfaat bagi para calon pengurus untuk mendapatkan gambaran mengenai permasalahan nyata yang sering ditemukan dalam organisasi serta membantu dan melatih problem solving skill calon pengurus dalam menentukan solusi apa yang paling tepat untuk menyelesaikan suatu permasalahan.

Setelah diadakannya LDK-CP ini, diharapkan para calon pengurus dapat menumbuhkan sikap kepemimpinan dan tanggung jawab sehingga dapat mengelola organisasi dengan baik. Seperti tokoh karakter pada film Interstellar, nantinya calon pengurus harus berani dalam mengambil keputusan dan risiko, dapat berpikir kreatif, serta dapat mencari solusi inovatif dalam menghadapi berbagai tantangan.

Sabrina Aliyah Rivansa