LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN CALON PENGURUS 2020
BINUS TV Club mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) untuk calon pengurus untuk BINUS TV Club untuk masa bakti 2020 – 2021. Latihan Dasar Kepemimpinan kali ini dibawakan oleh para pengurus masa bakti 2019 – 2020 yang dimulai pada jam 8 pagi hingga 5 sore. Dikarenakan situasi pandemik COVID-19, kami harus mengadakan LDK calon pengurus secara daring menggunakan web conference menggunakan aplikasi Zoom Meeting. Walaupun dari rumah saja, namun persiapan yang dilakukan sama halnya seperti LDK ruangan yang biasa dilakukan. Para peserta LDK diinstruksikan untuk mengenakan kemeja putih dan Almamater BINUS. Sementara, para pengurus, berlaku sebagai panitia, mengenakan seragam OK yang kami sebut Blackarmy. Kami tetap menjunjung tinggi profesionalitas meskipun acara dilaksanakan dari rumah.
Latihan Dasar Kepemimpinan Calon Pengurus ini diawali dengan materi yang dibawakan oleh Ibrahim Fatih selaku Presiden BINUS TV Club. Fatih menjelaskan tentang administrasi dan operasional, anggaran dasar, anggaran rumah tangga, serta menjelaskan tugas apa saja yang akan diemban oleh para calon pengurus sesuaijabatannya. Mulai dari tugas presiden, ketua bagian, hingga staff. Setelah itu, dilanjutkan dengan istirahat selama satu jam untuk makan siang, sholat, dan lain-lain.
Acara dilanjutkan dengan sesi materi yang dibawakan oleh Head of Operational BINUS TV yaitu Luki Timothy Larosa. Beliau membawakan materi tentang How To Be a Good Leader, menjelaskan bagaiman cara menjadi pemimpin yang baik, apa saja yang harus diperhatikan dalam memimpin sebuah organisasi atau kelompok. Kak Luki juga menceritakan bagaimana lahirnya BINUS TV dan BINUS TV Club yang merupakan salah satu hal yang harus diketahui oleh pengurus BINUS TV Club. Sesi ini diakhiri dengan tanya jawab yang antusias dari para peserta.
Sesi materi selanjutnya dibawakan oleh alumni BINUS TV Club yang sekaligus mantan Presiden BINUS TV Club Batch 9, Margareta Anthonius. Beliau membawakan materi tentang Teamwork and Communication Skill,menjelaskan tentang bagaimana cara organisasi bekerja sama dan komunikasi untuk mencapai visi yang diinginkan. Kak Margareta, atau yang biasa kami panggil “Ci Garet”, mempunyai caranya sendiri dalam mengutarakan materi yang ingin disampaikan. Ci Garet berinteraksi dengan seluruh peserta dengan menanyakan bagaimana jika peserta ditawarkan suatu pekerjaan atau tugas. Beliau mengajarkan peserta untuk berani mengambil kesempatan setiap waktunya. Lalu, diakhiri dengan sesi tanya jawab yang lagi-lagi antusiasme para peserta sangat terlihat disini.
Acara diakhiri dengan sesi sharing dari para pengurus dengan para calon pengurus. Kami panitia sekaligus pengurus menceritakan apa saja jobdesk dari masing-masing posisi jabatan kami. Menceritakan apa saja suka dan duka menjabat menjadi pengurus BINUS TV Club, serta menjawab pertanyaan-pertanyaan yang calon pengurus berikan. Semua dilakukan dengan satu tujuan utama, yaitu mempersiapkan calon pengurus untuk menjadi pengurus yang berwibawa dan bertanggung jawab atas tugas yang diberikan. Juga untuk memastikan BINUS TV Club terus maju ketika para pengurus sudah habis masa jabatannya.