BGDJAM 2025
Dengan perkembangan teknologi dan meningkatnya minat terhadap industri game, para game developer memiliki lebih banyak peluang untuk mengembangkan kreativitas mereka. Dalam semangat yang tinggi, Unit Kegiatan Mahasiswa BGDC (Binus Game Development Club) kembali mengadakan acara tahunan BGDJam 2025. Acara ini menjadi ruang bagi para game developer untuk menciptakan game inovatif berdasarkan tema yang telah ditentukan.
BGDJam memberikan kesempatan bagi game developer untuk mengembangkan keterampilan mereka dalam membuat game dalam waktu terbatas. Diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa BGDC, acara ini mendorong peserta untuk berkreasi dan bekerja sama dalam menciptakan game sesuai dengan tema yang ditetapkan. Dengan format kompetisi yang menantang, peserta dapat berpartisipasi secara individu maupun dalam tim untuk menyelesaikan game dalam tiga hari.
Acara ini menghadirkan tiga juri profesional di bidang pengembangan game:
- Adam Ardisasmita – CEO dari Arsanesia, sebuah perusahaan game mobile Indonesia yang dibentuk pada tahun 2011. Selain memimpin Arsanesia, ia dulu pernah menjabat sebagai Wakil Presiden Asosiasi Game Indonesia (AGI) dan turut mendirikan Indonesia Game Developer eXchange, acara terbesar bagi pengembang game di Indonesia.
- Livander Surya – CEO dari Aim to Mite Studio, game developer, dan content creator. Dengan pengalaman lima tahun di industri, ia juga mengajar Unity di CodingStudio dan telah menerbitkan tiga kursus online, mulai dari dasar platforming hingga pembuatan game battle royale.
- Muhammad Habli Hafid – Salah satu Senior Environment Artist yang dari studio Agate Games. Dengan 13 tahun berpengalaman bekerja sebagai 3D Artist di Agate International, dan 5 tahun di studio lain sebelumnya, ia telah membuat banyak karya-karya yang menakjubkan. Sekarang, ia sedang mengerjakan game Riftstorm yang berkolaborasi dengan Confiction Labs.
Para juri menilai game berdasarkan beberapa kriteria:
- Theme: Interpretasi dan Integrasi dari tema.
- Visual: Artstyle, Kejelasan Visual, dan UI/UX
- Audio: Music dan Sound Effects.
- Gameplay: Mekanik, Faktor Keseimbangan dan Faktor Kesenangan
Tema besar dari BGDJam 2025 adalah “Oh no! it’s Jammed”, di mana peserta bebas menginterpretasikannya sebagai tema selai, macet, atau hal lainnya sesuai kreativitas mereka. Acara BGDJam ini dilaksanakan pada tanggal 9 – 12 Januari 2025 dengan total durasi pengerjaan yang diberikan BGDJam selama 72 Jam dan dikumpulkan lewat itch.io.
Acara BGDjam ini dibagi menjadi beberapa bagian diantaranya:
- 9 Januari 2025 – Technical Meeting dan Jam dimulai
- 12 Januari 2025 – Jam selesai
- 13 – 26 Januari – Sesi Penilaian
- 29 Januari 2025 – Closing Ceremony dan pengumuman pemenang
Di akhir lomba BGDJam ini, ada 3 pemenang yang terdiri dari juara 3, 2, dan 1. Berikut ini juara dari lomba BGDjam:
- Juara 1 – Dimenangkan oleh tim Gamitech, dengan gamenya God Jammit, yang dapat diunduh di https://abazuzy.itch.io/god-jammit
- Juara 2 – Dimenangkan oleh tim Nyungsep Production, dengan gamenya Jam Nightmare, yang dapat diunduh di https://vanssnn.itch.io/jam-nightmare
- Juara 3 – Dimenangkan oleh tim Hikayan Project, dengan gamenya Awas Ada Jammed, yang dapat diunduh di https://hikayanproject.itch.io/awas-ada-jammed
Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Media Partners yang telah mendukung acara ini:
- Game Development Club Universitas Multimedia Nusantara
- Asosiasi Game Indonesia
- Game Developer Bogor
- Data Science Club BINUS University
- Cyber Security Community BINUS University
- Nippon Club BINUS University
- Bina Nusantara Computer Club
Akhir kata, Kami dari segenap BGDJam ingin mengucapkan selamat kepada pemenang dan ingin berterima kasih kepada para peserta yang ikut berpartisipasi. Bagi yang belum memenangkan lomba BGDJam ini jangan menyerah, jadikanlah kesempatan ini untuk menjadi penyemangat di event selanjutnya.