HALLO BDM 2022 “FRESH START: JOURNEY WITH BDM”

Hallo BDM 2022″Fresh Start: Journey with BDM”

Pada hari pertama di bulan Oktober tahun ini, UKM BDM kembali melaksanakan salah satu acara tahunan, yaitu Hallo BDM. Hallo BDM merupakan acara welcoming party yang diadakan untuk menyambut seluruh anggota yang baru bergabung dengan UKM BDM serta memperkenalkan berbagai hal seputar UKM BDM. Acara Hallo BDM tahun ini mengangkat tema “Fresh Start: Journey with BDM” dan diadakan secara onsite, setelah dua tahun UKM BDM mengadakan acara Hallo BDM secara online melalui aplikasi Zoom. 

Hallo BDM tahun ini diadakan pada hari Sabtu, 1 Oktober 2022 di ruangan b0201, kampus Binus Alam Sutera. Acara ini dihadiri oleh para peserta acara,  yaitu anggota baru UKM BDM yang berasal dari region Kemanggisan dan Alam Sutera. Namun tidak hanya dihadiri oleh anggota baru UKM BDM saja, acara ini juga dihadiri sejumlah alumni UKM BDM dan juga coach dari UKM BDM yaitu kak Renardi Effendi. 

Acara Hallo BDM dimulai pada pukul 13.30 dan dipandu oleh Timotius dan Harold selaku MC. Acara dimulai dengan music performance yang diberikan oleh talents BDM. Acara dilanjutkan dengan pemberian kata sambutan oleh ketua umum, ketua pelaksana acara, perwakilan alumni, serta coach UKM BDM. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi games pertama yang dimainkan peserta acara secara berkelompok dan dipandu oleh kedua MC serta PIC games.

Setelah peserta acara seru-seruan bermain games bersama MC dan PIC games, Dhika selaku ketua umum UKM BDM memberikan presentasi mengenai UKM BDM secara umum kepada para peserta acara. Timotius dan Harold selaku ketua regional kemudian memberikan presentasi berikutnya mengenai program kerja dan kegiatan-kegiatan UKM BDM. 

Setelah para peserta acara telah mendengar materi yang diberikan oleh ketua umum dan ketua regional, acara dilanjutkan dengan sesi istirahat selama 40 menit, dimana panitia telah menyediakan konsumsi kepada para peserta acara serta memberikan waktu untuk peserta acara serta panitia untuk melakukan sholat. Sesi istirahat dilanjutkan dengan sesi games kedua yang dipandu kembali oleh MC dan PIC games.

Setelah peserta telah bermain games untuk kedua kalinya, panitia acara memberikan kesempatan kepada peserta untuk menampilkan music performance di depan seluruh peserta lainnya. Berikutnya panitia acara memberikan hadiah kepada tiga kelompok yang berhasil mendapatkan poin terbanyak selama dua sesi games. Acara kemudian diakhiri dengan final music performance, sebelum akhirnya ditutup dengan sesi dokumentasi bersama. Sebelum meninggalkan tempat, panitia acara memberikan para peserta acara merchandise BDM berupa tote bag yang berisikan lanyard serta kartu talent BDM.

#SalamBDM

Sisilia Sitorus