5 alasan berenang merupakan olahraga terbaik untuk Kesehatan

Sumber : sportsguidemag.com

  1. Air dapat menenangkan

Menghabiskan waktu di dekat air, mempunyai manfaat yang sama dengan meditasi. Hal ini dapat memberikan otak sedikit relaksasi dari rangsangan berlebihan yang otak kita dapatkan melalui aktivitas modern sehari-hari

Dengan berenang, manfaat ini bisa kamu peroleh bersamaan dengan kalori yang terbakar seketika kamu bergerak mengarungi kolam yang jernih.

 

  1. Kardio sekaligus melatih otot tubuh

Renang seringkali disebut sebagai olahraga low impact. Tapi olahraga yang satu ini bisa memberikan manfaat kardio yang maksimal. Renang masuk dalam kategori olahraga aerobik dan tekanan air di kolam renang juga memberikan tantangan tersendiri sebagai latihan kekuatan. Pada beberapa kasus orang yang memiliki masalah dengan otot atau radang sendi, renang bisa jadi olahraga aman sekaligus alat terapi.

 

  1. Baik Untuk Paru – Paru

Beberapa riset menunjukkan bahwa ada hubungan antara perenang dengan kapasitas paru-paru yang lebih baik daripada orang biasa.

Dengan paru-paru yang sehat, tubuh dapat memproses oksigen dengan lebih efektif. Hal ini akan membuatmu tak mudah kehilangan napas dengan mudah.

Paru-paru yang lebih kuat juga dapat membuatmu lebih kebal pada penyakit. Menurut sebuah studi yang dihelat tahun 2007, kapasitas paru-paru yang menipis dapat membuat seseorang lebih rentan terkena penyakit kardiovaskular.

 

  1. Low Impact namun penuh tenaga

Tidak seperti lari yang menuntut kamu terus-terusan menghentak pada persendian. Renang melibatkan gerakan yang jauh lebih halus tapi tetap penuh tenaga. Sehingga resiko cidera, keseleo, atau patah tulang sangat minim. Cocok untuk kamu yang ingin olahraga tanpa harus bersusah payah.

 

  1. Berenang membuat kita lebih dekat dengan alam

Berenang di laut, danau, atau sungai dapat memberi kelebihan besar dalam hal kesehatan. Studi menunjukkan bahwa menghabiskan waktu di alam, dapat meningkatkan kesehatan fisik dan mental secara signifikan. Jika kamu sengaja melakukan refreshing dengan pergi berenang ke pemandian alami yang dikelilingi hutan, atau pergi ke danau maupun laut, hal ini bisa menghilangkan stress dan memperbaiki suasana hati.

 

Sumber :

Cahya, I. (2016). 5 Alasan berenang adalah olahraga yang terbaik untuk kesehatan | merdeka.com. Retrieved 13 October 2021, from https://www.merdeka.com/sehat/5-alasan-berenang-adalah-olahraga-yang-terbaik-untuk-kesehatan.html

 

lionardo, a. (2021). 5 Alasan Berenang Adalah Olahraga Terbaik Untuk Kesehatan. Retrieved 13 October 2021, from https://pacificgarden.co.id/blog/5-alasan-berenang-untuk-kesehatan/