Belajar Menghadapi Rasa Takut
Takut dengan air, setiap kali dekat dengan kolam atau di dalam air, ada perasaan tidak nyaman dan jantung berdegup kencang, dada sesak pun langsung menyergap.
Ya, banyak orang yang merasakan hal demikian.
Tetapi untuk bisa melawan rasa tersebut, kita harus bisa berhenti dan menganggap itu adalah fakta tentang diri kita. Dan seperti yang kita ketahui semua, antara keinginan dan realistas dipisahkan oleh jurang imajiner yang sangat dalam. Seringkali kita tak mampu melintasinya sehingga posisi kita pun tidak kunjung menyebrangi jurang itu.
Untuk dapat mengatasi rasa takut yang dialami kita harus bisa mengkonfrontasi diri dan menghalau rasa malu, walaupun awalnya ketika kita mulai masuk ke kolam hal takut, malu, semua kita rasakan, tetapi untuk bisa berkembang kita harus melawannya.
Kemudian, kita harus maju terus untuk melangkah. Selangkah demi selangkah seperti memasukkan kepala kedalam air, setahap demi setahap tetapi selalu ada kemajuan. Kepanikan pun mulai reda.
Ketika kepanikan mulai reda, maka mulailah kita untuk belajar renang mempelajari gaya renang dari yang paling mudah.
Sambil menjalani proses belajar berenang ini, jangan lah kita mengaangap bahwa belajar berenang adalah hal yang sulit, tetapi kita harus bisa berpikir bahwa berenang merupakan hal yang sangat menyenangkan dan membuat tubuh lebih sehat. Jangan menjadikan hal ini merupakan beban.
Dengan demikian, tidak ada kata terlambat untuk belajar apapun dan dengan dari hal kecil kita bisa melawan rasa takut artinya kita sudah mulai berkembang, dan bisa menghadapi setiap masalah yang akan terjadi di hidup kita.
Maka dari itu mulailah kita untuk melawan rasa takut, dan berani mencoba untuk hal baru.
“Percaya diri adalah rahasia pertama sebuah kejayaan” Ralph Waldo Emerson
“ Keep going and never quit! The champion is never quit”
Learn more