Pengaruh Badminton terhadap Kesehatan dan Kesejahteraan Tubuh

Badminton adalah salah satu olahraga yang cukup populer di Indonesia. Selain badminton ini menyenangkan, badminton juga memberikan banyak dampak positif terhadap kesehatan fisik kita. Dampak positif yang diberikan badminton terhadap kesehatan kita, yaitu

– Meningkatkan Fleksibilitas dan Kekuatan otot.
Saat bermain badminton, tubuh akan semakin fleksibel karena saat bermain badminton kita akan berlari dengan cepat di lapangan untuk memukul shuttlecocknya. Gerakan badminton juga membantu meningkatkan kekuatan. Seperti smash dan berbagai gerakan lain, sehingga membuat otot tubuh menjadi kuat dan fleksibel.

– Meningkatkan Kesehatan Jantung
Badminton merupakan olahraga yang bergerak cepat, seperti lari dan lompat. Hal tersebut merupakan aktivitas kardio, sehingga dengan melakukan olahraga kardio, akan berpengaruh terhadap kesehatan jantung dan memperkuat jantung serta meningkatkan sirkulasi darah.

– Meningkatkan Koordinasi dan kognitif.
Ketika bermain badminton memerlukan koordinasi antara mata, tangan dan kaki. Gerakan tersebut pun meningkatkan keterampilan motorik dan koordinasi tubuh. Badminton sendiri pun juga dapat melatih otak untuk bereaksi dengan cepat terhadap situasi yang terjadi di lapangan.

– Meredakan Stress dan Meningkatkan Kesejahteraan Mental
Bermain badminton dapat efektif mengurangi stress dan kecemasan. Karena selama olahraga, tubuh melepaskan hormon yang mengurangi stress dan meningkatkan kesejahteraan mental secara keseluruhan. Selain itu kita juga membangun jiwa sportif dan bersosialisasi dengan teman.

Bermain badminton adalah pilihan olahraga yang menyenangkan dan bermanfaat untuk kesehatan dan kesejahteraan fisik secara keseluruhan. Dari meningkatkan kebugaran hingga mengurangi stress, karena badminton sendiri dapat meningkatkan kesejahteraan mental. Oleh karena itu, badminton dapat meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan.

Sumber :

Richaldo Hariandja, 23 Maret 2021. “Bergerak Aktif Terus, Ini Ragam Otot yang Terlatih saat Main Badminton!” https://www.gooddoctor.co.id/hidup-sehat/olahraga/bergerak-aktif-terus-ini-ragam-otot-yang-terlatih-saat-main-badminton/

Young On Top, 28 April 2023, “Tujuan dan Manfaat Bermain Bulu Tangkis” https://www.youngontop.com/tujuan-dan-manfaat-bermain-bulu-tangkis/