Pemain Bulu Tangkis Iindonesia Terbaik Sepanjang Masa

Kita semua pasti sudah mengenal badminton atau yang lebih akrab dengan sebutan bulutangkis. Olahraga ini diklaim sebagai olahraga paling populer setelah sepakbola. Bukan hal berlebihan memang, mengingat bulutangkis sama seperti sepakbola yang dapat dimainkan siapa saja, dimana saja dan kapan saja, dan tentunya tanpa harus memiliki keterampilan khusus.

Para pemain bulu tangkis terbaik Indonesia tak hanya diakui di dalam negeri, tapi juga disegani di tingkat dunia loh.Kerap kali, prestasi membanggakan dibawa pulang putra-putri terbaik bangsa ke Tanah Air, mulai dari gelar jawara turnamen bergengsi hingga medali emas Olimpiade.

 

Maka dari itu,inilah deretan pemain bulutangkis terbaik Indonesia yang pernah ditakuti dan disegani lawan lawannya:

  1. Rudi Hartono

Inilah atlet pelopor yang membuat bulutangkis Indonesia disegani di dunia. Rudy Hartono adalah salah satu legenda bulutangkis bukan hanya di Indonesia tapi juga di dunia. Dia bahkan disebut-sebut sebagai salah satu atlet bulutangkis paling hebat sepanjang masa. Rudi Hartono mulai populer pada tahun 1968 sebagai juara All England. Dia bahkan menjadi satu-satunya atlet yang berhasil menjadi juara sebanyak 7 kali pada kejuaraan ini, dari tahun 1968 – 1974. Cara bermain Rudy dikenal cepat dan kuat. Dia bisa mengendalikan permainan dan bahkan dijuluki “Wonderboy” oleh banyak orang.

  1. Susi Susanti

Selain dari sektor pria, legenda Indonesia juga banyak hadir dari sektor wanita. Yang paling mentereng namanya dari sektor ini adalah Susi Susanti. Namanya termasuk dalam deretan atlet wanita paling sukses sepanjang sejarah bulutangkis. Bertanding di sektor single wanita, postur tubuhnya yang kecil tidak menjadi hambatan bagi Susi Susanti untuk berprestasi. Susi Susanti mampu bertanding “indah” layaknya seorang balerina. Dia Menjadi juara Sudirman Cup, 2 kali mengantarkan Indonesia menjuarai Uber Cup, 6 kali Juara Dunia, dan peraih medali emas olimpiade 1992 di Barcelona menjadi bukti keperkasaan seorang Susi Susanti.

  1. Taufik Hidayat

Siapa yang tidak mengenal pemain bulutangkis Indonesia satu ini? Gayanya yang terkesan bengal tapi tetap cool di luar lapangan, serta permainannya yang sangat menghibur di lapangan, membuat bukan saja penonton pria tapi juga penonton wanita berteriak histeris. Karena itulah atlet satu ini mendapat julukan Tangan Ajaib. Sejumlah gelar prestisius berhasil dibawa pulang Taufik ketika menjadi atlet andalan tepok bulu ini mulai dari enam gelar juara Indoneisa Open, gelar juara dunia, hingga medali emas Olimpiade Athena 2004 lalu. Termasuk raihan fantastis sebagai peringkat satu dunia ketika usianya masih 17 tahun. Taufik Hidayat dikenal dengan teknik pukulan yang lengkap dan juga terukur seperti netting, backhand dan jumping smash yang tajam.

  1. Lim Swie King

Sosok satu ini menjadi legenda hidup tunggal putra Indonesia. Liem Swie King bermain di akhir tahun 1970-an hingga pertengahan 1980-an. Liem dijuluki “King” yang berarti raja, karena  dia pernah 33 bulan tak tersentuh oleh kekalahan. Dia juga dikenal sebagai pemain bulutangkis dengan pukulan smash yang sangat kuat dan lompatan yang tinggi, hingga pukulannya mendapat julukan “King Smash”. Liem meraih 3 kali juara All England, 4 kali juara Sea Games dan medali emas Asian Games Bangkok 1978. Atas prestasinya, pada Mei 2004, Federasi Bulu Tangkis Internasional (BWF) memberikan penghargaan Hall Of Fame kepada Liem Swie King yang menegaskan statusnya sebagai salah satu pemain bulu tangkis terbaik Indonesia sepanjang sejarah.

Itulah beberapa pemain bulutangkis  hebat di Indonesia. Yakinlah bahwa Indonesia tidak akan kekurangan bibit-bibit atlet muda yang siap mengukir prestasi dan menjadi legenda-legenda baru bulutangkis.