Mencari “Cuan” dari Kerajinan Tangan khas Nusantara
Handicraft atau dikenal dengan nama kerajinan tangan adalah usaha yang biasanya diawali dari hobi seseorang dan kreativitas yang dimilikinya. Kerajinan tangan dimulai dari mengubah barang yang tidak memiliki nilai jual menjadi barang yang memiliki nilai jual yang cukup tinggi bahkan sampai dapat dijual dengan harga mahal. Kerajinan tangan yang dibuat tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dari para seniman, tetapi bisa menjadi peluang usaha bagi para seniman.
Bisnis kerajinan tangan khas Nusantara ini sendiri telah dipasarkan tidak hanya di dalam negeri, tetapi sampai kancah dunia internasional. Hal ini dapat dibuktikan dari peningkatan signifikan pada permintaan kerajinan tangan khas Nusantara dari waktu ke waktu. Kerajinan tangan merupakan seni yang memiliki sifat fleksibel, dimana para seniman dapat menyesuaikan dan mengikuti perkembangan dari zaman ke zaman. Selama seniman ini mampu mengikut perkembangan zaman, maka karya seninya juga akan mampu bertahan dengan waktu yang cukup lama.
Keunggulan dari kerajinan tangan juga dapat dilihat dari fungsi serta keunikan dari produk yang dihasilkan oleh pengrajin tersebut. Keunikan dari kerajinan tangan itu sendiri adalah tidak ada produk yang hasilnya akan sama persis, pengrajin satu dengan lainnya. Keunikan ini sendiri menjadi daya tarik untuk banyak kalangan yang menyukai karya seni kerajinan tangan. Produk yang dihasilkan ini berbeda-beda karena bukan merupakan hasil produksi mesin, melainkan hasil dari kreatifitas seniman yang berbeda-beda.
Pengembangan dari usaha handicraft juga menjadi lebih mudah dengan adanya bantuan dari sosial media yang saat ini cukup berkembang dengan pesat, khususnya pada masa pandemi ini. Banyak kalangan yang mulai membuat dan menggunakan sosial media baik untuk pekerjaan profesional maupun hanya sekedar untuk berkomunikasi dengan kerabat yang jauh. Sosial media sendiri dapat dijadikan sarana promosi yang sangat menjanjikan bagi banyak kalangan, tidak terkecuali para seniman-seniman. Apalagi pada masa pandemi seperti saat ini banyak orang melakukan pembelanjaan melalui berbagai situs media online.
Peluang bisnis dari kerajinan tangan khas Nusantara ini sangat menjanjikan. Hal ini dapat dilihat dari perkembangan peminat dari seni kerajinan tangan yang sangat banyak. Dengan menggunakan produk khas Nusantara ini sendiri dapat membantu perekonomian bagi para seniman lokal. Selain itu, hal ini juga dapat membantu melestarikan karya seni khas Indonesia. Menarik bukan untuk memulai bisnis kerajinan tangan khas Nusantara ini.
Liora Vyana
Divisi Public Relation Kemanggisan